Mediaonlineindonesia.com, Makassar (03/04/2022) – Mengawali bulan Ramadhan 1443 H pada momentum shalat tarawih berjamaah, Kalapas Kelas I Makassar, Hernowo Sugiastanto memberikan sambutan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Bertempat di Masjid Da’watul Ikhsan Lapas.
Dalam sambutannya, Kalapas menyampaikan kepada WBP agar senantiasa meningkatkan amaliyah ibadah di bulan ramadhan. “Kepada WBP yang keluar shalat tarawih pada malam hari ini, kami harapkan agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban. Memasuki ramadhan kali ini, mari senantiasa tingkatkan amaliyah ibadah kita. Semoga ibadah yang kita lakukan, tercatat sebagai pahala oleh Allah SWT dan Allah SWT mengampuni segala kesalahan dan dosa-dosa kita” ujarnya.
Adapun skema pelaksanaan ibadah shalat tarawih pada Lapas Makassar yaitu pergantian 2 blok setiap malamnya. Setelah pelaksanaan shalat tarawih, Kalapas juga menyampaikan bahwa kegiatannya dilanjutkan dengan tadarrus bersama oleh WBP Santri Lapas Makassar.
Kegiatan ini dilaksanakan kepada WBP sebagai wujud pembinaan kepribadian kerohanian, ketakwaan kepada Allah SWT, Tuhan YME.
Sumber : Humas